Monday, September 16, 2013

Beasiswa S1 Pemerintah Turki (Turkiye Burslari) 2015/2016

Credit to Tanju for the correction

Pertama, saya ingin mengucapkan selamat kepada teman - teman, karena dengan berniat membaca post ini berarti teman - teman sekalian sudah memiliki keinginan yang kuat terhadap apa yang ingin dicapai ke depannya. Kebetulan ini juga post pertama saya yang menggunakan Bahasa dan saya sangat berharap sekali kalau post ini nantinya bisa membantu teman - teman dalam meraih mimpinya. Sekali lagi saya juga berharap setelah membaca post ini membuat semangat teman - teman menjadi lebih berkobar daripada sebelumnya.
Apakah Itu Turkiye Burslari (dibaca: Turkiye Burslare)? 
Turkiye Burslari merupakan beasiswa yang disediakan oleh pemerintah Turki untuk para pelajar asing yang ingin melanjutkan study-nya di negara Ottoman tersebut. Beasiswa ini full (rinciannya nanti akan saya tuliskan dibawah) dan tidak bersifat mengikat. Beasiswa ini juga mencangkup hampir seluruh program study, tidak terkecuali program ilmu alam maupun ilmu humaniora.

Apa Saja Keuntungan yang Didapat dengan Memperoleh Beasiswa Ini?
Keuntungan beasiswa Turkiye Burslari ini cukup banyak jika dibandingkan dengan beasiswa S1 lainnya, sebab namanya saja beasiswa full, berikut rinciannya;
1. Uang saku perbulan sebesar 500 TL atau sekitar 2.800.000 rupiah (ini banyak banget menurutku, aku biasanya bisa pakai untuk nabung)
2. Tinggal di asrama pemerintah secara gratis, yang di dalamnya dilengkapi fasilitas wi-fi 24 jam, kantin, tempat cukur/barber shop (untuk beberapa asrama) dan ruang belajar tersendiri
3. Makan pagi dan malam (jika tinggal di asrama pemerintah)
4. Tiket keberangkatan dan tiket saat nanti telah menyelesaikan kuliah di Turki
5. Kursus Bahasa Turki selama setahun

Apa Saja yang Diperlukan Untuk Mendaftar?
1. Transkrip nilai, karena mayoritas SMA di Indonesia menggunakan buku rapot maka saya sisipkan contoh Transkrip yang saya buat untuk mendaftar beasiswa, teman - teman nanti tinggal mengisi nilainya sendiri sesuai dengan yang ada di buku rapot teman - teman
2. Ijazah, karena biasanya beasiswa ini dibuka bulan Mei dan batas akhir apply-nya bulan Juni maka Ijazah dapat digantikan dengan Surat Keterangan Lulus atau Certificate of Student Status. Certificate of Student Status adalah surat yang menjelaskan tentang status teman - teman saat ini, nanti juga akan saya sisipkan dan jikalau ada pertanyaan teman - teman bisa langsung menanyakannya kepada saya
3. Passport, bisa dikantikan dengan ID Card lainnya, seperti Kartu Tanda Penduduk maupun Kartu Pelajar.
4. TOEFL/SAT/GRE, ini opsional (boleh tidak dimasukkan/boleh iya) namun jika mempunyai sertifikat tersebut akan menjadi sebuah nilai tambah teman - teman nantinya saat mendaftar.  :)
5. Recommendation Letter, Surat rekomendasi. Ini juga opsional, teman - teman dapat mencari contohnya di Google. Teman - teman dapat meminta langsung ke wali kelas/kepala sekolah teman - teman atau jika yang dimintai tidak bisa, teman - teman dapat membuatnya sendiri (dengan persetujuan terlebih dahulu tentunya) lalu nanti minta tanda tangan si pemberi rekomendasi.

Bagaimana Cara Mendaftarnya?
Teman - teman dapat mendaftarkan diri di www.turkiyeburslari.gov.tr pada waktu yang telah ditentukan oleh komite beasiswa. Biasanya pendaftaran dimulai dari bulan Mei hingga bulan Juni.

Apakah Dokumennya HARUS Dalam Bahasa Inggris?
Tidak, namun ini nantinya akan mempermudah teman - teman jika lolos beasiswa ini. Teman - teman tidak perlu buang - buang uang lagi untuk pergi ke sworn translator (50 ribu/lembar) karena teman - teman sudah mendapatkan tanda tangan dari kepala sekolah teman - teman (artinya sah tidak dibuat - buat).

Apa Saja Tahapan yang Harus Dilalui?
Tahapan beasiswa Turkiye Burslari cukup ringan saya rasa, hanya ada tahapan administrasi (tahap awal saat mendaftar) jika lolos (nanti ada e-mail pemberitahuan) lanjut ke tahap akhir yaitu interview langsung dengan Komite Beasiswa dari Turki dan jika lolos tahap ini artinya satu bangku kuliah Turki adalah milik teman - teman. Tahapan administrasi adalah dengan mengisi beberapa form online, pada tahapan ini teman - teman juga dituntut untuk membuat letter of intent dan beberapa essay yang berhubungan dengan perkuliahan teman - teman di Turki nanti. Sedangkan untuk tahap wawancara, teman - teman akan dipanggil ke Kedutaan Besar Turki, pada tahap ini teman - teman harus se-passionate yang teman - teman mampu, karena ini adalah tahap penentuan dan jumlah yang diwawancara juga tidak sedikit.

Berikut ini adalah beberapa contoh dokumen yang saya gunakan pada pendaftaran beasiswa Turkiye Burslari, teman - teman dapat mengunduhnya dan meng-edit-nya, sehingga dapat digunakan untuk mendaftar :
1. Transcript
2. Certificate of Student Status
3. National Examination Score (jikalau sudah keluar hasil UN-nya)

Sekian dulu teman - teman, kalau ada pertanyaan bisa ditulis di komentar di bawah ini, sebenarnya saya ingin menulis panjang lebar tapi kurang seru rasanya jika tidak ditanyakan. InshaAllah saya akan membantu teman - teman sekalian semampu saya. Sekali lagi, Selamat! Teman - teman sudah satu langkah lebih dekat ke Turki.

List Penerima Beasiswa YTB Tahun 2013
Cara Mendaftar Beasiswa YTB Tahun 2014

505 comments:

  1. apa harus yg fresh gradute baru bisa ikut ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. No, semuanya bisa ikut asalkan lahirnya tidak lebih lama dari 1991

      Delete
    2. daftarnya mei-juni tahun 2014 kan? interviewnya pake bahasa apa yaaaa?

      Delete
    3. oh ia kak, di dokumen National Examination Score itu ada status , itu nanti dibuat pelajar atau apa?

      Delete
    4. Iya daftarnya Mei - Juni 2014, tapi terkadang tiap tahun berbeda - beda, rajin - rajinlah memantau. Status-nya dibuat Graduate karena aku kemarin daftar beasiswanya pas hasil UN-ku sudah keluar, tapi kalau hasil UN belum keluar daftarnya pakai Certificate of Student Status yang menyatakan kalau kamu masih belajar sampai tanggal tertentu

      Delete
    5. Nah ntar interview dgn Komite Beasiswa dari Turki itu di Kedutaan Besar Turki ya kak?

      Delete
    6. Yeap, di Kedutaan Besar Turki di Kuningan, Jakarta. Namun ada beberapa negara yang interview-nya melalui telepon karena kedubesnya sulit dijangkau atau di negara tersebut kedubes Turki tidak ada

      Delete
    7. thanks kak, saya tunggu informasi selanjutnya

      Delete
  2. makasih ya ,
    trus , nilai rata2 UN berpengaruh gk ya ? kalau iya , minimal berapa ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setahuku kurang berpengaruh, cara penilaian masih remains mistery. Tapi persyaratan pendaftaran semua rata - rata nilai harus lebih dari 70% sesuai grading system-nya. Misalnya Indonesia pakai grading system 1-100 berarti, minimal harus dapat 70 buat daftar. Tapi menurutku bagian ini kurang berpengaruh.

      Delete
    2. jadi intinya nilai di raport kita minimal 70? terus kalo nilainya ada yang dibawah 70 (pas kelas 10 misalnya), ga ada kesempatan dong??

      oh iya satu lagi, kita misal mau ambil jurusan Sastra nih, nilai matematika dan yg lain ngaruh juga ga?

      Delete
    3. Ada, as long as rata - ratanya 70 bisa daftar. Semisal ada 3 pelajaran. Pelajaran 1, nilainya 60, pelajaran 2 nilainya juga 60 tapi pelajaran 3 nilainya 100. Jadi rata - ratanya 73. Berarti masih punya kesempatan daftar. Maaf ya baru balas, baru terbaca

      Delete
  3. sipp deh ,
    trus kalau ada piagam boleh dimasukkin gk ? biar ngedukung bahan2 nya gitu . heheh
    dan satu lagi , beasiswa itu kita milih sendiri universitas apa yang kita mau ? selain interview , ada tes tulis nya gitu gk kayak sbmptn gitu ?
    sukses ya buat kamu haris

    ReplyDelete
    Replies
    1. Boleh itu malah bagus, tapi terkadang mister yang interview-nya suka careless kalau kita nggak passionate buat tunjukkin itu. Universitas sama jurusannya kita pilih sendiri. No, nggak ada tes tertulisnya. Sukses juga!

      Delete
  4. careless gmna maksudnya ? sembrono gitu ?

    ReplyDelete
  5. oh iya2 :)
    trus mesti ada sertifikat toefl gk ? nilai rapor perlu juga ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. TOEFL optional, coba cek lagi di atas untuk masalah ini

      Delete
    2. oke makasih ya haris , kpn2 posting apa aja yg di interview :3

      Delete
  6. kak,Biasanya yang bisa lolos sampai interview ada berapa jumlahnya dan berapa yang keterima ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setahuku S1 yang lolos sampai interview ada 300an (kata Mister-nya) dan yang lolos ke Turki ada 20-30an S1-nya

      Delete
    2. terus di interview entar di tanya apa aja kak?

      Delete
    3. Interview pertanyaan tiap orang berbeda - beda (ada yang sama juga) intinya tentang seberapa passionate-kah diri kamu untuk beasiswa tersebut. Nanti inshaAllah kalau ada waktu aku bikin postnya. Sukses!

      Delete
  7. Replies
    1. "Bagaimana Cara Mendaftarnya?
      Teman - teman dapat mendaftarkan diri di www.turkiyeburslari.gov.tr pada waktu yang telah ditentukan oleh komite beasiswa. Biasanya pendaftaran dimulai dari bulan Mei hingga bulan Juni.
      "

      Delete
  8. proses2nya dilakukan di indonesia saja, atau ada proses di turki.? ntar takutnya udh ngebuang duit ke turki rupa nya gk lolos..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Prosesnya hanya dilakukan di Indonesia saja, lebih tepatnya di Kedutaan Besar Turki di Jakarta untuk proses wawancaranya

      Delete
  9. Assalamu'alaikum Wr Wb, syukron katsir, post ini sungguh bermanfaat bagi semua yang berminat. termasuk saya. saya hendak tanya, mengirimkan dokumen2 itu via e-mail atau post ke Kedutaan Besar Turkey di Jakarta atau bagaimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dokumennya nanti di-upload di website www.turkiyeburslari.gov.tr, nanti inshaAllah jikalau waktu pendaftarannya sudah dibuka saya akan membuat tutorialnya

      Delete
  10. sy sudah menanyakan pihak kedutaan Turkey di Jakarta. terima kasih ya mas. sy juga hendak tanya, apakah lulusan dari SMA swasta berkesempatan pula dan memenuhi syarat untuk mengajukan beasiswa ini? sebab sy lulusan dari SMA swasta tetapi sekolah kami terakreditasi A. mohon penjelasannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. It doesn't matter where you come from. Mau lulusan SMA swasta, ataupun SMA negeri, lulusan tahun ini, lulusan kemarin ataupun lulusan 2 tahun yang lalu, semuanya bisa daftar. Semangat ya, sata tunggu di Turki. Sukses selalu

      Delete
    2. amiiin ya robbu amiiin, syukron katsir mas. satu lagi mas, tapi saya masih study S1 dan masih dibangku semester 5 sekarang. rencana insyaALLAH setelah lulus sy hendak apply kesana. sy lulusan SMA tahun 2011. tetap bisakah sy mendaftar beasiswa tersebut? maaf merepotkan sebelumnya, dan sy banyak megucapkan terima kasih

      Delete
    3. Berarti mendaftarnya beasiswa S2 ya? Kalau beasiswa S2 uang sakunya dapat lebih banyak dibanding S1 dan kuotanya juga lebih banyak. Serta persyaratannya cuma transkrip S1 dan recommendation letter dari dosen (kalau ada) :)

      Delete
    4. Wah, postingannya bermanfaat sekali... mohon keterngan lebih lanjut tentang beasiswa s2 yang kabarnya dibuka bulan maret-april, Mas Haris... thanks Full, ya.

      Delete
  11. mas, beasiswa full itu uda trmasuk buku2 diktat belom?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Buku diktat belum termasuk. Tapi itu beasiswa dijamin sudah cukup banget, buat beli baju/jaket baru tiap bulan, buat jalan - jalan dan sisanya buat ditabung :)

      Delete
  12. Alhamdulillah, Info yg saya cari2 dapet juga akhirnya,,, Insyaallah saya juga mau Apply kesana,,, saya lulusan MA tahun ini, tapi masih pengabdian Di Pondok,,, 2014 mendatang Insyaalah saya Apply... kakak sndiri udah kuliah di turki th??? lulus di Universitas mana?? klo Punya Trik or Tips Pas wktu Interview,, Share dong kak??? Saya MA, bkan SMA masih punya peluang Juga Kan kak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Peluang sama aja. Mau dari MA maupun SMA, mau swasta maupun negeri, mau lulus tahun ini, tahun depan ataupun lulus 2 tahun yang lalu. Alhamdulillah saya sudah di Turki. Di Gebze Institute of Technology, major-nya Molecular Biology and Genetics. Tips dan trik interview inshaAllah saya post asap

      Delete
    2. iya kak makasih,, saya rencananya mau ngambil History di METU, Ankara yg English Program. Selain Di METU, kampus apa lagi di ankara yg ada HISTORY Departement-nya sekaligus english program pula. kakak tinggal di Istanbul atau di Ankara?

      Delete
    3. ini kak saya bingung soal berkas yg mesti di terjemah ke English,, tolong penjelasannya?

      Delete
    4. 1. Kalau menurut saya bakal susah ambil History di METU, soalnya prinsip pertamanya YTB dari yang aku pelajari sejauh ini, mereka akan bawa kamu ke universitas yang memang cocok dengan jurusan kamu dan prinsip keduanya YTB akan sebarkan semua penerima beasiswa secara merata. Jadi penerima beasiswa akan tersebar ke universitas di seluruh penjuru Turki. Jadi kalau mau lari ke METU, jurusan yang kamu ambil harus berbau engineering (walaupun nggak 100% probabilitas ini akan tercapai). Dan satu lagi sebelum daftar univ pikir - pikir dulu, aku pas daftar beasiswa ini tinggalin UI, tapi alhamdulillah nggak menyesal di sini malah bahagia :)

      2. Sebenarnya saat pendaftaran pertama berkas tidak harus di-translate ke dalam bahasa Inggris, berkas di-translate saat kamu tahu bahwa kamu lulus beasiswa ini (Rules tahun lalu, tidak tahu dengan tahun sekarang), TAPI kalau kamu sudah translate berkas kamu dari awal pendaftaran (sebenarnya kamu tidak perlu translate, tinggal pakai aja berkas yang saya sisipkan link-nya di atas, terus kamu isi dengan nilai dan logo sekolah saya kamu ganti dengan logo sekolah kamu) kamu jadinya nanti nggak perlu mengeluarkan duit buat translate dokumen senilai 50rb/lembar ke noktaris

      Delete
  13. assalamualaikum makasih ka udah share informasinya :) ka aku tahun depan juga mau apply tapi aku masih susah di essay , ada cara atau trik nya ga? makasih ka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama - sama Dek, nanti inshaAllah kalau website pendaftaran YTB-nya sudah dibuka saya kasih tau dari awal, dari cara mendaftar. Soalnya tiap tahun berbeda - beda. By the way sukses, percaya aja kalau bakal lolos, inshaAllah lolos :)

      Delete
  14. kak, makasih banget infonya... smoga studinya dimudahjkan Allah,ya... ohya ka, mau tanya nih. ntar pas interview, bhasa pengantarnya apa? b.ing ato b. indo? saya liat di komen-an sblmnya, katanya interviewernya mister2 gtu. brmasalahkah buat kita yang blm bs brbhsa inggris dng fasih? minta tips sukses interviewnya juga ya kak....
    ohya, satu lagi, pas d turki, stlh persiapan bahasa, kita langsung masuk universitas ato masih ada seleksi kayak sbmptn gtu?
    makasih bnyk ka.. maaf nih prtanyaannya banyak, hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saat interview kita menggunakan bahasa Inggris, atau kalau kita sudah fasih berbahasa Turki kita bisa menggunakan bahasa Turki. Sebab saat wawancara, yang mewawancara kita langsung datang dari Turki. Setelah persiapan bahasa kita langsung masuk ke universitas yang sudah ditentukan sebelumnya soalnya pertama kali kita sampai di Turki kita harus daftar dulu ke universitas kita dan beri tahu univnya kalau kita akan mengambil kursus bahasa setahun

      Delete
  15. hai kak, salam kenal..saya mau nanya nih, jdi saat interview itu kakak bahasa inggris nya lancar gak kak? soalnya sya bisa bhasa inggrisnya gak terlalu fluent kak..mksih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai, salam kenal juga. Bahasa Inggris itu sangat wajib saat wawancara, jadi minimal harus bisa berbicara walaupun ada grammatical error, asal kamu dan pewawancara saling nyambung satu sama lain, itu bagus. Sebab pewawancaranya nanti itu orang Turki, jadi mau tidak mau - mau kamu harus berbicara bahasa Inggris atau kalau memang kamu sudah bisa berbahasa Turki, kamu bisa menggunakan bahasa Turki. Tapi saran saya, sekarang belajar bahasa Inggris-nya ditambahlah sedikit demi sedikit, sebab masih ada 5 bulan sebelum pendaftaran. Sebab walaupun nanti tidak lolos beasiswa ini kamu masih punya kesempatan untuk mendaftar beasiswa lain, yang bahasa Inggris merupakan salah satu absolute requirement. Selamat berjuang!

      Delete
    2. okay. thanks banget ya kak atas penjelasannya..sangat bermanfaat utk saya..kalo pendaftarannya udah dibuka, tolong kabarin ya kak.mohon doa nya..thanks a lot.

      Delete
  16. hi kak, salam kenal, aku merinding deg degan baca posting an kakak yang ini, kak, aku kan sudah semester dua ini jadi kalau apply nanti balik ke semester satu lagi?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yap, kalau kamu apply balik lagi ke semester satu. Tapi sebelum kuliah major yang kita ambil, setahun kita kuliah bahasa terlebih dahulu

      Delete
    2. got it, kakak aksel ya?96 dong kelahirannya?hahaha juga kak, kalau apply yang S2 apa dapet fasilitas yang sama?GPA nya min berapa yak?makasih kak, maaf banyak tanya

      Delete
    3. Hehehe iya pas SMA alhamdulillah beruntung dapat aksel jadi kelahiran 96. Kalau S2 fasilitasnya lebih banyak, uang beasiswa-nya 800TL dan di beberapa dormitory biasanya yang S2 disediakan kamar yang isinya hanya untuk 2-3 orang saja (tidak semua dormitory) agar bisa fokus ke majornya. GPA minimal 70%, karena di Indo pakainya skala 4 berarti 2.8. Nggak apa - apa tanya aja, aku senang kok bantunya :)

      Delete
    4. berarti aku ga perlu manggil kak hahah...emang kalau di Turki sendiri pakai skala berapa GPA nya?terus kamu sendiri sekarang emang satu dorm buat berapa orang?

      Delete
    5. Sama 0-4 skala GPA-nya. Kalau dorm-ku isinya 4 orang, kulkas, kamar mandi sama meja belajar tersedia, soalnya dorm-nya masih baru. Kalau di dorm yang lama bisa jadi satu kamar 6-10 orang, kasurnya kasur yang tingkat, nggak ada kulkas dan tiap kamar nggak ada toilet, jadinya harus ke toilet umum di tiap lantai

      Delete
    6. GPA itu apa kak? semacam sistem skoring nilai?

      Delete
  17. kak, bole minta nama facebooknyaa ??

    ReplyDelete
  18. halo kak salam kenal. Kak mau tanya, di sana ada program ekstensi nggak ya? Terus kalo mau ikut beasiswa ini pake ijazah D3 bisa nggak? makasih kak sebelumnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal, soal program ekstensi saya belum pernah denger nih, yang saya tahu cuma undergrads, master sama phd saja :)

      Delete
  19. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  20. Halo ka, kalo pengen ngambil undergrads medicine harus 90% ya? terus apa ada tes tambahan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yeap. Harus 90%, nggak ada test tambahan, test-nya sama saja seperti yang lain :)

      Delete
    2. maksudnya undergrads 90% itu apa kak?

      Delete
    3. Nilainya harus rata- rata 90 kalau pakai skala nilai 100 atau kalau pakai skala 4, nilai rata - rata nya harus 3,6

      Delete
    4. Undergrads = Undergraduate = Bachelor degree = Kalau di Indonesia kita sebutnya S1

      Delete
  21. Assalamualaikum kak. Aku mau tanya tahun ini beasiswanya d mulai dr bln mei ya. Aku mau bgt kuliah di turkeeey.. Boleh minta e-mail kaka ? Salam kenal :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yap pendaftaran online start mulai dari bulan Mei, tapi bisa ada kemungkinan akan berubah setiap tahunnya, oleh sebab itu diharapkan untuk terus memantau perkembangannya

      Delete
  22. Assalamualaikum kak, saya lulusan tahun 2012/2013 kak, apa saya masih bisa ikut program beasiswa ini kak ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. bisa, bro. diatas udah ada bnyk penjelasan.

      Delete
  23. kak, kita bisa milih berapa jurusan disana? bisa gak kalo temen aku dr jurusan keagamaan tapi mau ambil ips?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nanti ada 12 pilihan. Mau ke dua belas dua belasnya jurusannya sama semua bisa atau kedua belas dua belasnya jurusannya beda semua bisa. Tapi saran saya pilih jurusannya jangan lebih dari 3 yang beda dan harus ada keterkaitan, contoh :

      1. Political Sciences - Ankara Univ
      2. Law - Ankara Univ
      3. History - Istanbul Univ
      4. International Relations - Bilkent
      5. Administration - Ankara Univ

      Usahakan jangan seperti ini, yang menurut saya tepat seperti di bawah ini :

      1. International Relations - Ankara Univ
      2. International Relations - Istanbul Univ
      3. International Relations - Bilkent
      4. International Relations - Boğazıcı Univ

      atau kalau mau juga bisa seperti ini. Misal saya mau mengambil major biologi (saya tahun lalu)

      1. Molecular Biology and Genetics - Istanbul Univ
      2. Molecular Biology and Genetics - Gebze Institute of Technology
      3. Molecular Biology and Genetics - Ankara Univ
      4. Molecular Biology and Genetics - ...
      5. Molecular Biology and Genetics - ...
      6. Molecular Biology and Genetics - ...
      7. Biology - Istanbul Univ
      8. Biology

      soalnya pelajaran dari tahun kemarin (angkatan saya) pilih jurusan yang beda artinya kita belum punya satu fokus. Soalnya ini bukan seperti SNMPTN

      Delete
    2. kak, berarti klo kita di SMA nya jurusan agama, kita bs ambil jurusan lain kan kak di sana? ga mesti harus sama ama pas di sma?

      Delete
  24. kak, katanya ada universitas yang bahasa pengantarnya inggris ya? itu tergantung jurusan, atau uni ato kebijakan pemberi beasiswa? kalo misalnya kita dpt uni yang bhs pengantarnya inggris kita g hrs kursus bhs dong?

    nanya lagi nih kak. kalo mau apply kedokteran, kira2 kalau lulus, turki nerima dokter asing g ya? bisa nggak kerja dsana?

    yang terakhir ka, beasiswa turkiye burslari ini bisa diperpanjang smp s2 ga? atau masih ada tes berkas lg?

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Jurusan yang menggunakan bahasa inggris harus menyertakan TOEFL dan kalau memang kamu bisa tembus di Universitas yang menggunakan bahasa inggris sebagai bahasa pengantar pembelajarannya.

      2. Mau bahasa pengantarnya Inggris, Turki, Jerman dan lain - lain. Kursus bahasa Turki setahun adalah sesuatu yang wajib. Tahun pertama difokuskan untuk kurses bahasa

      3. InshaAllah terima

      4. Tidak beasiswa Turki hanya untuk satu periode, kalau mau daftar S2, daftar ulang lagi beasiswanya

      Delete
  25. Teman - teman mohon maaf, sebelum komentar tolong dibaca sekaligus dipelajari terlebih dahulu komentar teman - teman yang lain, jadi tidak mengulang pertanyaan. Salam kenal, selamat berjuang dan sukses, Turki menunggu kehadiran kalian!

    ReplyDelete
    Replies
    1. maaf kak itu bener lampirannya tinggal diedit? tapikan nama sekolahnya beda, terimakasih
      mohon dijawab ya kak

      Delete
    2. Ä°ya tinggal kamu edit, kamu ganti nama sekolahnya, alamat sekolahnya, logo sekolahnya, terus kamu isi nilainya dan minta tanda tangan kepsek kamu.

      Delete
  26. Kak, aku mau nanya. Di lampiran raport itu kan ada mapel fisika, kimia, sama biologi. Nah sedangkan, aku tuh dari jurusan IPS. Itu gmn dong kak? Berarti kolom 3 mapel itu di 3 semester terakhir dikosongi ya kak?

    ReplyDelete
  27. kak, berarti klo kita di SMA nya jurusan agama, kita bs ambil jurusan lain kan kak di sana? ga mesti harus sama ama pas di sma? setahu saya kita klo bljr di luar itu start dr awal lg kan kak? bener ga

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya pas angkatan saya ada kok yang dari IPA cross ke IPS dan lolos. Tapi untuk probability-nya saya kurang tahu, aklau dari point of view saya kemungkinan lolos-nya tidak sebesar kemungkinan IPA ke IPA, IPS ke IPS maupun Agama ke Agama

      Delete
  28. ooh gitu ya kak, saya pengen ambil komunikasi kak krna bakat dan minat sy di situ. tp utk skrg sy berpikir yg pnting keterima dulu aja di sana. utk jurusan itu nanti kita milih pas udh di sana apa pas interview kak? ada sejenis formulirnya?

    oiya kak, sy kan kirim email ke miss Lenny yg ada di dubes, katanya pendaftaran buka around february or march. nah kan UN nya april kak, berarti ijazah UN nyusul ya kak? soalnya temen sy yg udh berangkat september kmren bilang ijazahnya nyusul

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1) Jurusan dipilih dari awal saat pendaftaran, jadi kalau kamu lolos beasiswa ini sebelum kamu berangkat ke Turki kamu sudah tahu jurusan apa yang kamu ambil dan di universitas mana kamu akan belajar.

      2) Form-nya diisi online ada di website yang aku taruh di atas, tahun ini pendaftaran untuk S1 bulan Mei 2014. Jadi rajin - rajin cek ya agar tidak terlewat

      3) Pendaftaran bulan Maret itu untuk S2 dan S3, kalau S1 biasanya bulan Mei sampai Juni, jadi nanti daftarnya pakai surat keterangan lulus

      4) Perlu diperhatikan lagi bahwa macam beasiswa di Turki ini ada banyak, YTB (beasiswa ini), PASIAD (beasiswa yang mungkin kamu maksud berangkat dulu ke Turki baru pemilihan jurusan dan di Universitas apa urusan belakangan) dan beasiswa TUBITAK (beasiswa untuk para peraih medali dalam ajang olimpiade internasional seperti IBO, IPhO, IMO, IChO dll.

      Delete
  29. kak,kalo buat mahasiswa yang baru semester 4 bisa kah daftar ? terima kasih :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau sudah semester 4 saya sarankan untuk lanjut saja dulu kuliahnya, daftarnya nanti saat S2, sebab jika mendaftar berarti harus mengulang lagi dari semester 1 ditambah kursus bahasa selama satu tahun

      Delete
  30. Hi kk saya mau tanya. Aku tamat smk tahun 2010dn tahun 2013 kmren aq bru tamat d3. Kira kira apply scholarship ke turkey pake ijazah smk atau d3 ya kk buat apply yg undergraduate. Mohon jawabanya ya kk. Ini email saya kk angiementari@yahoo.com. thx

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau permasalahan dari D3 ke S1 selama ini saya belum pernah mendengar, sebab rata - rata yang saya temui dan angkatan saya adalah para pelajar SMA. Tapi inshaAllah mau pakai ijazah SMA, mau pakai ijazah D3 inshaAllah bisa :)

      Delete
  31. assalamualaikum kak. alhamdulillah, saya caricari info ini, postingan kakak lengkap sekali. kak saya boleh minta email kakak? ada yang mau saya tanyakan. tolong emailkan ke email saya rifat_lpg@yahoo.co.id .. terimakasih kak..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hai Muh Rifat salam kenal. Kalau ada pertanyaan kalau bisa langsung saja di-posting di sini jadi yang lain juga bisa membaca dan mempelajari pertanyaan Dek Rifat, terima kasih :)

      Delete
  32. Teman - teman ada pengumuman baru dari Turkiye Burlari tentang pendaftaran, pendaftaran untuk S1 tahun ini akan dimulai bulan Mei, terima kasih

    Türkiye Bursları 2014 Yılı Başvuruları Hakkında Bilgilendirme.

    2014 Yılı Türkiye Bursları lisansüstü başvuruları Mart 2014 , Lisans ve önlisans başvuruları ise Mayıs 2014 tarihlerinde alınması planlanmaktadır.
    Web Sitemizden bizi takip edebilirsiniz.
    www.turkiyeburslari.gov.tr

    Information about Turkey Scholarships applications in 2014.

    We will begin accepting graduate degree applications for 2014 on March 2014; undergraduate degree and associate degree applications for 2014 on May 2014. Please follow us on our website.
    www.turkiyeburslari.gov.tr

    ReplyDelete
    Replies
    1. Thx ya kk. I cant wait any longer.
      Hopefully u guys will succeed

      Delete
  33. wah, makasih banyak infonya kak. smg sy jg bs menyusul kakak... amin..
    ka, YTB menyediakan besiswa untuk undergrads medicine tdk?
    trus kira2 brp nilai rata2 un dan rapor yg dbtuhkan untuk bs tembus?
    pertanyaan terakhir, kalau sdh lulus fk dsana, bsakah melanjutkan lg dg beasiswa yg sama dan berkarir d sana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Iya YTB menyediakan beasiswa medical studies
      2. Rata - rata 90%, berarti 90 untuk yang menggunakan grading system 100
      3. Bisa inshaAllah dengan beasiswa yang lain tentunya

      Delete
  34. kak, kata kakak aku lbh aman gimana kak milih jurusannya, lbh baik 1-6 aku pilih media n communication trus sisanya aku pilih islamic studies? krna aku kan anak agama bukan ips. minta sarannya ya kak, klo perlu contohin. terima kasih sebelumnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau mau main aman ya pilih islamic studies. Tapi intinya buat apa main aman kalau bukan jurusan yang diinginkan? Buat apa belajar jauh - jauh kalau ternyata kita nggak srek buat belajar jurusan itu? Saranku tetap pilih Communication studies, as long as kamu punya tekad kuat dan bisa convince interviewer, apa sih yang nggak mungkin? Angkatan saya ada juga yang dari IPA ke IPS :)

      Delete
  35. kak, kan yg di dokumen kk ada yg extracuriculer trus di sampingnya ada occupation, itu diisi organisasi + ekskul yg diikuti?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Type of Activity - nama ekstrakulikulernya, misal OSIS
      Occupation - Job kamu di ekstrakulikuler itu jadi apa, misal tadi isinya OSIS berarti jobnya bisa jadi sekedar anggota, bendahara, wakil ketua, ketua dll.

      Delete
  36. Kak, aku mau nanya nih. Disana ada summer school ngga kak, biar waktu kuliahnya bisa dipersingkat gitu. Trs satu lagi, beberapa beasiswa luar tuh syaratnya harus masuk slh satu organisasi wktu SMA, kalo beasiswa ini gmn kak? Soalnya aku ngga pernah ikut organisasi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setahuku nggak ada. Rata - rata beasiswa ke luar negeri memang mencari orang yang aktif berorganisasi, sebab yang melintas dalam pikiran mereka adalah, aktif organisasi berarti adapting skill-nya bagus, soalnya kan medan yang akan ditempuh beda jauh dari negara asal. Intinya mau ikut organisasi atau nggak, kalau menurutku nggak masalah, inti dari beasiswa ini cuma satu kalau menurutku "convincing", as long as kamu bisa meyakinkan pewawancara kalau kamu deserve atas beasiswa ini inshaAllah lancar

      Delete
    2. Berarti intinya, ikut organisasi itu cuma tambahan kan kak? Bukan suatu kewajiban kan?
      Lha kakak sendiri ikut organisasi ngga wktu SMA?
      Maaf kak, banyak nanya, soalnya aku tuh dah lama pngn kesana.

      Delete
    3. Saya pas SMA ambi akselerasi jadi nggak bisa ikut organisasi sana sini. Paling untung pas SMA ya bisa ikut English Debating Society dan pas SMP sempat ikut OSÄ°S.

      Delete
  37. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
    Replies
    1. bro tahun ini calon pendaftar beasiswa maksimal yang kelahiran 1993 ya?

      Delete
    2. Yap
      For applicants applying to Undergraduate Degree: Those who were born no earlier than 01.01.1993

      Delete
  38. min, mau tanya kalau mau ambil beasiswa S2. tapi saya graduated dari manajemen. kalau saya mau ambil bahasa/MBA, kira2 bisa g ya? soalnya di http://www.turkiyeburslari.org/index.php/en/turkiye-burslari/burs-programlari. g ada keterangan lebih detail.

    ReplyDelete
    Replies
    1. InshaAllah bisa, sebab lumayan banyak juga yang seperti ini :)

      Delete
    2. apakah harus ada 2 surat rekomendasi dari prof? kalau boleh tau tesnya ada berapa tahap? kira2 mencakup apa saja ya? terima kasih.

      Delete
    3. surat rekomendasinya apa harus dari profesor kak? trus kalau jurusan saya manajemen kalau mau ikut beasiswa nilai minimal GPA nya berapa? soalnya IPK saya cuma 3.19

      Delete
    4. owh iya, tolong share cara pendaftarannya juga ya kak. soalnya dari comment di atas belum ada.

      Delete
  39. saya juga berminat ami..
    sya insyallah lulus tahun ini mohon di bantu ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. InshaAllah akan saya bantu sebisa saya :)

      Delete
    2. ami tpi sya mwu ngbdi dlu di psntrebn apkah bisa , mhon pnjelasanya

      Delete
  40. Assalamualaikum.
    Kk saya mau tanya. Aku pernah baca sebuah blog katanya kalo kita uda dpt beasiswa di turki biaya perjalan kita ongkos sendiri trus sembari kita menunggu beasiswa keluar kita paling tidak sedia uang 10 juta untuk biaya smentara kita dsn . Emang gtu ya kk. Mohon pnjelasannya

    ReplyDelete
    Replies
    1. 2 Deduksi saya:

      1. Kamu mungkin baca postingan lama, sebelum baca blog lihat dulu tanggal postingannya, jadi bisa filterisasi mana yang trustworthy mana yang nggak. Dulu awal - awal memang beasiswa YTB seperti itu, tapi sekarang sudah tidak lagi.

      2. Beasiswa jenis lain, Beasiswa di Turki ada banyak mungkin yang kamu mention di atas itu yang lain, kalau beasiswa YTB kayak aku mungkin di Indo cuma keluar 570.000 untuk visa dan pas di Turki aku cuma keluar kurang dari 3.000.000an sebelum beasiswa pertama keluar.

      Delete
    2. Kk kalo biaya ke turkinya sendiri sprti tiket pesawat ke turki itu biaya sendiri ya kk

      Delete
    3. Biaya tiket pesawat dibeliin sama pemerintah Turkinya. Sebelum komentar post di atas dibaca terlebih dahulu agar tidak mengulang pertanyaan, terima kasih :)

      Delete
    4. Thx ya kk.jgn marah dong kak. Sorry

      Delete
    5. Nggak marah, cuma mengingatkan saja agar lebih hati - hati ke depannya ;)

      Delete
  41. Kk kalo kita di wawancarai itu kn di kedutaan turki, ya kalo yg tinggalnya di jakarta bisalah tapi bagaimana kalo yg di luar kota seperti medan contohnya. Jadi dr yg luar kota harus kejakarta biar bsa di interview. Thx

    ReplyDelete
    Replies
    1. Harus datang ke Jakarta, tidak ada option lain. Angkatan saya banyak kok yang datang dari Aceh. Terkadang untuk mendapatkan sesuatu harus berkorban :)

      Delete
    2. Ohh ya sih kk.
      Tapi kk aq juga baca blog katanya bisa juga ya kak via telpon kalau kita gak bsa secara lgsg dtg ke jakarta krn urusan pekerjaan misalnya

      Delete
  42. Assalamualaikum, ka, pas interviewnya itu pake bahasa Inggris atau Indonesia? aku bisa dibilang belum 100% speak in english well.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yap. FULL ENGLISH 100%, tapi kalau bisa bahasa Turki, bahasa Turki juga bisa. Intinya, belajar sedikit - sedikit, semangat!! :)

      Delete
  43. asslamualaikum..
    ka boleh minta kontak emailnya ?
    saya nana supena

    ReplyDelete
  44. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  45. asslamualaikum wr. wb.
    apa kabar haris abi ?
    Perkenalkan nama saya Nana Supena.
    haris abi ve kardesler terimkasih untuk informasinya sangat membantu sekali untuk saya pribadi.
    abi saya lulusan MA tahun 2013. rencana mau apply tahun ini. dan mau mengambil jurusan sastra turki di turki. tapi setelah di cek untuk kuaota indonesia di program boshorup sastra turki tidak tersedia.
    apakah yunus emre itu tersedia untuk pelamar S1 ?
    setahu saya yunus emre hanya untuk mahasiswa saja. dogru mu abi ?
    mohon balesan informasinya,

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nana saran saya Nana bisa langsung kontak teman angkatan saya yang dapat beasiswa Sastra Turki, Twitternya: @roidanana Facebook-nya, Roida Hasna Afrilia, semoga membantu ya :)

      Delete
    2. ka ada beasiswa nursing ga?

      Delete
    3. mhon di bles yaa ka:))

      Delete
  46. Assalamualaikum ka saya ilyas saya ingin menanyakan recommendation letter itu apa?

    ReplyDelete
  47. wassalamualikum ilyas, kita sharing ya..
    itu adalah surat rekomendari dari sekolah atau lembaga tertentu.

    ReplyDelete
  48. Replies
    1. Recommendation letter saya tertinggal di PC di rumah Dik, Adik bisa cari sendiri di Google banyak kok contohnya :)

      Delete
  49. assalamualikum kak aku lulusan MA tahun @009 tapi aku kelahiran 1992 dan sekrang aku sedang duduk di bangku kuliah mau semester 4, apa aku bisa mengikuti beasiswa ini mengingat kuliahku disini sangat berat (faktor ekonomi),
    terima kasih kak..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tahun ini batasnya 1993 untuk undergraduate, tapi coba saja, apa salahnya dengan mencoba. Semoga sukses :)

      Delete
    2. Ya aku sama dong kk lahir tahun 1992. Brarti gak bisa dong ambil undergraduatenya ya.... :(

      Delete
  50. Kk undergraduate di turki berapa tahun kk. Apa sama seperti di indo kk. Trus kalo misalnya sama 4 tahun undergraduetny brarti jd 5 tahun ya kk blajarnya krna kn harus ambil kursus bahasa turki selama1tahun.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Selain Pendidikan Dokter 4 tahun kuliah ditambah 1 tahun kursus bahasa, Pendidikan Dokter 6 tahun kuliah ditambah 1 tahun kursus bahasa

      Delete
  51. kak, tp klo yg nomor 1-6 aku isi media and communication, trus sisanya islamic studies, masih ada kesempatan kan utk klo misalnya komunikainya ga masuk, islamicnya bisa masuk? aau dilihat dr yg pilihan pertama aja? galau bgt nih kak jurusanya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau isinya seperti itu seperti yang saya jelaskan sebelumnya, ini bukan SNMPTN yang bisa pilih jurusan macam - macam. Soalnya temanku yang ikut wawancara waktu itu dia pilih Hukum, IR, Ekonomi, padahal masih dalam satu lingkup IPS tapi dibilang belum fokus. Tapi coba saja, apa salahnya mencoba, intinya yakinkan pewawancara :)

      Delete
  52. Kalau sedang menjalani kuliah baru semester 1, bisa apa tidak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa, asalkan lahirnya tidak lebih tua dari 1993

      Delete
    2. Tapi di blok kubaca katanya gak lebih dari yg krlahiran tahun 91. Itu gmn kk. U lost me.

      Delete
    3. 1. Sebelum baca blog, tanggal postingnya dibaca terlebih dahulu
      2. Mau percaya blog itu atau percaya Committee Turkiye Burslari http://www.turkiyeburslari.gov.tr/index.php/en/turkiye-burslari/basvuru-sartlari

      Delete
    4. Ya deh kk sorry ya. Jadi aku gak bisa ikut beasiswanya ya kk aku lahir tahun 92. Sedih deh :(

      Delete
  53. Kak, kalau untuk S2. batas min GPA(MANAGEMENT) untuk ambil master itu berapa ya? trus, surat rekomendasinya itu apa harus ada? dan harus prof? kalau dosen biasa gimana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. GPA minimal 2,8. Recommendation letter bisa juga diambil dari dosen

      Delete
    2. saya baca di suatu blog. yg bisa apply beasiswa untuk S2 yaitu hanya untuk mhs dengan msa study 4th. sedangkan saya mhs transfer dr D3 ke S1 dengan waktu study 5th. klu seperti itu bagaimana?apakah masih bisa?

      Delete
  54. kak, saya sudah buka web nya YTB, di home page kok ga ada pilihan jurusan kedokteran ya? yanga ada hanya health care management.
    bukan bearti g ada tawaran buat faculty of medicine kan?
    udh shdup smati nih ama kedokteran.... hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. "Ä°bni Sina Medical Sciences Scholarship program includes the fields of medicine, dentistry, pharmaceutics, nursing and veterinary medicine.

      This program provides scholarships for Associate, Undergraduate, Master's and PhD degree.

      Ä°bni Sina Medical Sciences Scholarship program is available for non-Turkish nationals from all countries"

      http://www.turkiyeburslari.gov.tr/index.php/en/turkiye-burslari/burs-programlari

      Delete
    2. terima kasih buat jawabannya ya Haries! cok guzel

      Delete
  55. Buat Haries abi, saya mau tanya lagi. sistem pendidikan di Turki itu bagaimana? saat kuliah major itu nanti bagaimana? apa ada pelajaran SMA yang diulang juga seperti di Indonesia? apa tidak ada tes tulis untuk mendapatkan beasiswa turki itu? jujur aja saya kaget kalo gak ada tes tulisnya. tapi saya bersyukur. heheh. oh ya, saat tes interviewnya itu ditanya pa saja? tesekkur ederim

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Saya belum mulai kuliah, saya masih dalam preparation course, tapi dari course catalog yang saya lihat di website kampus saya dan dari yang saya dengar Turki tidak seribet Indonesia dalam hal pemberian tugas, yang kedua pelajaran SMA pasti ada yang terulang di seluruh kampus di seluruh dunia, misal Fisika dasar, Kimia dasar, Biologi dasar dll.

      2. Tes tulisnya tidak ada

      3. Pertanyaan pada saat interview bisa jadi beragam untuk setiap orang sesuai departemen yang akan kita pelajari dan kadang pewawancara bertanya pengetahuan umum seputar departemen kita

      Delete
  56. kak jika saya dari smk apa bisa mengikuti beasiswa ini ya kak
    saya jurusan nya akuntansi, dan saya juga tidak memiliki nilai fisika, kimia dan biologi
    apakah masih ada kesempatan untuk saya ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tentu saja bisa, hapus saja kolom nilai fisika, kimia dan biologinya :)

      Delete
  57. Saran donk untuk program pasca agama kampus yg bagus apa?syukron

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau mau ambil jurusan Ilahiyat setahuku yang bagus Marmara, tapi inshaAllah kampus apapun nanti yang dipilihkan oleh YTB bagus kok :)

      Delete
  58. assalamualaikum ka. aku mau nanya nih. aku sebenernya udah kuliah masuk semester 2, tapi pengen banget nyoba beasiswa ini. ditambah aku kurang "nyatu" sama jurusan yang sekarang, aku mau coba psikologinya. di sana itu psikologinya ipa atau ipc (ada ipsnya)? terus psikologinya masuk ke kedokteran dgn rata-rata nilai 90% bukan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku masih kurang tahu perihal ini, tapi psikologi tidak masuk ke kedokteran jadi pakai yang rata - rata 70%

      Delete
    2. oh gitu, alhamdulillah. jadwal belajar di sana sama kaya di indo apa beda ka? masuk dari pagi sampai sore gitu. apa disana kia harus aktif organisasi juga ka? oiya ada temen dari indo di jurusan psikologi ga ka? kalo boleh aku mau tanya-tanya tentang jurusan ini. hihih maksih banyak ya kaa :)

      Delete
  59. Assalamu'alaikum Wr Wb...
    Kak apakah uang kuliah disana 0 rupiah dan mendapat tunjangan hidup namun membeli buku dengan uang sendiri? Apakah berlaku pula untuk kedokteran?
    Dan pada saat wawancara apakah pengujinya sangat fasih berbahasa inggris? Karena saya kurang pada listening, jadi takut tidak mengerti maksud pertanyaan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Biaya kuliah di sini 0 rupiah, tunjungan hidup 550 TL untuk S1 dan menurutku itu sudah cukup (banget)

      2. Bahasa Inggris-nya sangat fasih

      3. Kalau listening-nya kurang fasih BELAJAR, semangat masih ada beberapa bulan lagi, inshaAllah bisa :)

      Delete
  60. Assalammuálaikum wr wb. Dear Haris..smoga kuliahnya lancar dan sukses..

    btw mau tanya nih..klo univ yang ada pertaniannya apa aja ya? trus pernah dengar ga..kampus yg mengembangkan hidroponik dsn, saya rencana mau apply S2 dengan subject study hidroponik, krn skrg saya sedang mengembangkan hidroponik, basic kuliah S1 saya pertanian juga

    trimakasih banyak infonya Haris..smoga berkah^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Mbak salam kenal, mbak bisa visit http://www.turkiyeburslari.gov.tr/ tapi sekarang sedang error nah disitu Mbak pilih jurusan apa yang ingin Mbak ketahui lebih lanjut nanti disitu juga diberitahukan di Universitas mana saja jurusan tersebut berada, inshaAllah nanti saya share juga link-nya kalau website-nya sudah baik, mohon hanya bisa membantu sedikit :)

      Delete
  61. Assalamualikum
    Kalau untuk lulusan SMA tahun lalu, dan sedang tidak berkuliah, apakah surat rekomendasinya tetap harus dilampirkan? Dan jika harus, siapa yang perlu dimintai tandatangan? Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Surat rekomendasi itu opsional

      2. Siapa yang menandatangani itu yang kamu mintai (yang membuat) surat rekomendasi untuk kamu

      Delete
    2. Jadi intinya surat rekomendasi itu boleh disertakan boleh tidak?
      Terimakasih ya sudah menjawab :)

      Delete
  62. kaka ada beasiswa nursing ya ga?di bales ya kaka maksih
    :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ada beasiswa nursing, beasiswa ini mencangkup semua jurusan bahkan jurusan yang tidak ada di Indonesia-pun di sini ada :)

      Delete
    2. iya ka aku kuliah keperawatan, tapi pingin nyobain ke turki .hhee itu gmna milih jurusan yaa ka?maksih masih kurang ngerti.hihi:))

      Delete
    3. Nanti kalau pendafataran sudah dibuka inshaAllah aku posting tentang step buat daftar beasiswanya, karena bisa jadi setiap tahun caranya berbeda :)

      Delete
  63. 1. kalau nanti pas interview kita englishnya patah-patah gitu gimana, Ries?
    2. nati ditunggu banget ya ries tutorialnya dari mulai persiapan berkas dan pendaftaran samapi nanti di turki kalau diterima :D thanks a lot.

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Kalau bisa sih jangan, itu jadi point minus banget menurutku
      2. Sip inshaAllah, semangat dan sukses :)

      Delete
  64. oh ya.. kan sekarang aku lagi kuliah semester dua. nah nanti minta surat rekomendasinya ke kepala sekolah SMA bisa ga? atau kemana bagusnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yap memang yang bagus kalau nggak dari kepsek berarti dari wali kelas :)

      Delete
  65. oohh oke, Ries.. duh tapi aku englishnya bego ini -__-

    ReplyDelete
  66. BANGGG !!
    GUE SANGAT BERTERIMAKASIH PADA ALLAH KARENA TELAH MEMBAWA GUE KE BLOG LO INI !! OKE LEBAY HAHAHAHA SAKING SENENGNYA!!!

    Gue add lo di Fb, as Mochamad Fajar Sutadipraja.
    Gue sekarang mahasiswa Politik di Unsoed , semester 2 , terus bisa ga sih transfer studi ke Turki ? kan sayang gue udah belajar 1 tahun, terus ngulang lagi, sayang umur gue :/ jadi gak ngulang dari awal lagi..
    Oiya, kalo jurusan Politik, atau Komunikasi atau Pariwisata disana bagus gak sih? 3 jurusan itu passion gue.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Harus ulang dari awal, ditambah kursus bahasa 1 tahun :)

      Delete
  67. Hi harries. Saya mau tanya ini. Saya kn ud buka situs beasiswanya.
    Saya bingung di apllicant requirements untuk tahun ini krlahiran 93 buat undergraduatenya. Tapi di FAQ sy baca kelahiran 92. Itu bagaimana ya. Saya kelahiran thn 92. Bisa coba gak ya kira2 buat s1 thn ini. Trims :) may allah bless you

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurutku sih paling akhir 1993, sebab 1992 itu peraturan tahun lalu, tapi nggak ada salahnya kok mencoba, di sini juga banyak kok mahasiswa asing S1 yang usianya sudah terbilang tua - tua. Semangat :)

      Delete
  68. Sebetulnya berkas yang kita kirim tsb, dikirim ke pihak universitas yang kita pilih atau ke pihak Turkiye Buslari nya? Jadi seberapa qualified nya apply-er itu penilainnya beda-beda (karena yang menilai masing-masing universitas) atau tidak? Terimakasih

    ReplyDelete
    Replies
    1. Berkas di upload di website Turkiye Burslari dan mereka yang menentukan kita akan masuk universitas mana nantinya, jadi semua decision ada di tangan Turkiye Burslari :)

      Delete
    2. Oh begitu.
      Thanks for being so informative, ditunggu post lainnya mengenai beasiswa ini :)

      Delete
  69. assalamualaikum, kak :)
    sebelumnya, makasiiih banget udah bikin postingan yang amat sangat berguna ini. semoga Allah swt. membalas kebaikan kakak. aamiin.
    kak, aku ini kan lulusan dari sekolah kejuruan farmasi, nah aku insya Allah rencananya mau apply juga dan ngambil yg health care management, nah apa rata2 nilainya jga mesti 90% ? makasih kak :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setahuku kalau health care management tidak harus 90%. Yang 90% itu yang 90% itu ini kalau tidak salah "medicine, dentistry, pharmaceutics, nursing and veterinary medicine."

      Delete
  70. siang, saya mau tanya kalo kita punya prestasi akademik atau non-akademik bakal ngebantu buat masuk ga ya?
    kuotanya nya setiap tahun berapa? kalo saya mau masuk medschool peluangnya giaman? terimakasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Saya tidak punya prestasi akademik maupun non akademik tahun lalu
      2. Kuotanya setiap tahun 20-30
      3. Angkatan saya yang masuk medschool tidak ada

      Delete
  71. assalamualaikum wr. wb...
    numpang minta informasi nech. saya pelajar SMA dari sulsel. insya allah tahun ini terakhir dan rencana pengen ambil beasiswa turki tersebut. oiya, soal batas umurnya gimana? yang kelahiran 12 desember 1993 masih bisa ikut gak? terus seberapa besar pengaruh piagam penghargaan terhadap kelulusan kita di beasiswa ini? alhamdulillah, saya punya kurang lebih 20 piagam penghargaan akademik termasuk OSN. dan kurang lebih 10 certificate, apakah itu semua harus ditranslate ke english? dan rata2 nilai rapor saya alhamdulillah semuanya diaatas 80 bahkan ada yang lebih 90. apakah itu juga berpengaruh? dan gimana kalo peminatnya dari luar jawa? dan apakah latar belakang keluarga juga berpengaruh?
    terima kasih sebelumnya.... wassalam

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Salam kenal, saya kurang tahu masalah piagam, nilai dan lain - lainnya, cara penilaian hanya YTB yang tahu
      2. Saya dari luar jawa (NTB) dan banyak teman saya yang dari aceh (saya rasa tidak ada pengaruhnya)
      3. Kamu bisa ikut, inshaAllah

      Delete
  72. oiya, satu lagi...
    bisa minta kiat2 khusu buat bisa lulus beasiswa ini gak? soalnya, sekolahku dapat 5 undangan buat siswa yang pengen masuk UI dan salah satunya aku dapat... jadi untuk beasiswa turki ini aku di bimbang antara UI atau di turki. maunya sih di turki. soalnya gak pengen ngerepotin dengan latar belakang kami yang susah...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya mantan anak Metalurgi UI 2013, kuliah di UI 3 bulan (dihitung dari OBM) terus UI-nya saya lepas

      Delete
  73. Aku mau tanya lagi dong.
    kamu pernah bilang kalo ada bikin essay gitu ya? apa ada tes seperti matematika, fisika, kimia dll?
    cara Upload berkas-berkasnya bagaimana?
    mulai pendaftaran itu kan Maret sampai April, nah disisi lain juga ada SNMPTN, pemberitahuannya kita lolos berkas itu kapan? dan kalo lolos berkas, kapan di tes interview nya itu? terima kasih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. ralat, maksdunya April sampai Mei

      Delete
    2. 1. Essay ada tapi tiap tahun skemanya berbeda - beda
      2. Tes tulis tidak ada, tapi saat wawancara pengetahuan umum benar - benar dites
      3. Skema tahun lalu 6 Mei - 6 Juni Pendaftaran, Tanggal 5 - 8 Juli interview. 28 Agustus pengumuman beasiswa.

      Delete
  74. assalamu'alaikum, kak kalau nilai agama ngaruh apa ngga? soalnya ada masalah di kelas 11 yang nilai agamanya di bawah 80. saya berminat buat ambil kedokterannya kak. terimakasih

    ReplyDelete
  75. nanya lagi nech?
    1. oiya, saat tes wawancara katanya pengetahuan umum benar-benar di tes, kira pengetaghuan umum kayak apa????
    2. ada jurusan HI-nya gak?
    3. terus saat wawancara katanya tujuan kita mendaptkan beasiswa tersebut harus jelas. maksudnya?
    4. gimana tingkat kehidupan di turki? susah n sulitnya apa? terus apa bedanya sama indonesia selain lingkungan masyarakatnya?
    5. terakhir, kalo diasrama, kita tetap satu kamar sama orang indonesia juga gak? ato sama orang dari negara lain?

    terima kasih.... tabe'....

    ReplyDelete